Rekomendasi Keyboard Terbaik Untuk Digunakan Sehari – Hari

Keyboard adalah salah satu peralatan yang cukup penting untuk kalian yang bekerja memakai PC atau computer. Sekarang ini juga sudah ada banyak sekali jenis keyboard yang tersediadi pasaran. Mulai dari keyboard wireless sampai dengan keyboard yang dipakai untuk kebutuhan gaming. Itulah kenapa, sebelum memilih keyboard sebaiknya kalian bisa tahu dulu apa tujuan kalian memakainya. Nah, untuk kalian yang sedang mencari keyboard terbaik, di bawah ini kami akan berikan rekomendasi keyboard terbaik yang bisa kalian gunakan.

1.Keychron – Swappable Low Profile Optical Wireless Mechanical Keyboard K3

Keychron - Swappable Low Profile Optical Wireless Mechanical Keyboard K3

Keyboard mekanis yang satu ini punya jenis low profile yang punya optical switch serta hot sweappable. Ukurannya pun low profile sehingga membuat keyboard ini jadi mudah dibawa kemana – mana karena memiliki bentuk yang lebih ceper. Ada juga spare keycap untuk layout macbooknya.

2.Rexus – Legionare MX9

Rexus – Legionare MX9

Dengan memiliki layout TKL serta harga yang terjangkau, keyboard yang satu ini memberikan penawaran mengetik yang sangat luar biasa dengan fitur yang sangat lengkap. Keyboard ini bahkan lengkap dengan LED RGB yang bisa menjadikan penampilan keyboard jadi lebih menarik. Keyboard yang satu ini juga tersedia dalam 4 warna yang bisa kalian pilih. Produk ini juga bisa jadi pilihan untuk kalian yang masih pemula.

3.VortexSeries – 60% Mechanical Keyboard VX5 Pro

VortexSeries - 60% Mechanical Keyboard VX5 Pro

Keyboard yang satu ini sudah punya foam di bagian dalam case nya sehingga bisa memberikan suara yang lebih mantap saat sedang ngetik. Selain itu, versi ini juga sudah didukung oleh pengguna aoalagi mengingat penggunanya sangat banyak sehingga keyboardnya jadi mudah di modifikasi. Keyboard ini bahkan sudah lengkap dengan braided USB cable.

4.Fantech – Keyboard Mini Office K3M

Fantech - Keyboard Mini Office K3M

Fantech K3M punya ukuran yang slim serta mungil. Keyboard ini juga tak butuh banyak ruang saat sedang disimpan di dalam tas sehingga akan mudah dibawa kemanapun. Kalau kalian merupakan seorang pekerja mobile, maka keyboard ini sangat cocok untuk kalian. Materialnya terbuat dar plastic yang kukuh, tebal, serta solid. Tombolnya pun empuk dan tak mudah copot dari papannya sehingga bisa memberikan kenyamanan saat mengetik.

5.Fantech – MAXFIT61 60% Keyboard Gaming Mechanical MK857

Fantech - MAXFIT61 60% Keyboard Gaming Mechanical MK857

Produk yang satu ini bisa dibilang sebagai pesaing berat dari VortexSeries VX5 Pro. Kelebihannya adalah sudah punya pre lube stabilizer yang sudah punya foam di dalam case nya. Walaupun layout nya memakai layout 60%, namun produk satu ini sudah punya mode magic FN Keys loh. Mode ini fungsinya untuk memberikan dedicated arrow key yang mudah dimati nyalakan.

Itulah berbagai rekomendasi keyboard terbaik yang bisa jadi pilihan kalian. Semoga bermanfaat.